I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!
1. Pada zaman dahulu dunia merupakan satu daratan yang luas yang disebut dengan ....
a. Asia
b. Eurasia
c. Gondwana
d. Pangea
2. Bagian bumi yang terdiri atas tanah atau daratan yang sangat luas disebut ....
a. benua
b. kawasan
c. kepualauan
d. pulau
3. Berikut ini yang termasuk dalam ciri benua yaitu ....
a. daratan iklimnya dipengaruhi angin laut
b. daratan yang luas dengan iklim laut
c. wilayah sangat luas dengan tidak ada pengaruh angin laut
d. daratan sangat luas dengan tidak ada pengaruh angin laut
4. Berikut urutan yang benar tentang benua dari yang terbesar hingga terkecil yaitu ….
a. Afrika, Eropa, Amerika, Asia, dan Australia
b. Amerika, Afrika, Asia, Eropa, dan Australia
c. Asia, Amerika, Afrika, Eropa, dan Australia
d. Asia, Eropa, Afrika, Australia, dan Amerika
5. Kawasan bumi belahan timur meliputi benua ....
a. Afrika, Eropa, Asia, dan Australia
b. Amerika Latin dan Eropa
c. Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Amerika Selatan
d. Australia dan Selandia Baru
6. Benua yang dilalui garis khatulistiwa adalah benua ....
a. Amerika dan Asia
b. Asia dan Australia
c. Australia dan Afrika
d. Australia dan Amerika
7. Benua Asia dan Eropa dipisahkan oleh pegunungan ....
a. Alpen
b. Appalachia
c. Rocky
d. Ural
8. Secara astronomis Benua Asia terletak pada ....
a. 11° LS – 77° LU dan 26° BT -169° BT
b. 11° LU – 77° LU dan 62° BT – 169 °BT
c. 9 °LS – 45° LS dan 113° BT – 154° BT
d. 9°LS -37° LU dan 17° BB – 51° BT
9. Bentang alam gunung dan pegunungan yang ada di kawasan Asia merupakan suatu rangkaian jalur gunung ber api. Kondisi tersebut mengakibatkan ....
a. negara-negara di kawasan Asia Tenggara kaya bahan mineral
b. negara-negara di kawasan Asia Tenggara rawan terjadi bencana badai siklon
c. negara-negara di kawasan Asia Tenggara rawan terjadi bencana vulkanisme
d. sebagian besar negara kawasan Asia Tenggara beriklim kontinental
10. Secara geografis, daratan Eropa merupakan perpanjangan sebuah semenanjung di Benua Asia bagian barat. Namun demikian, Eropa juga dianggap sebagai benua tersendiri, karena ....
a. Benua Eropa memiliki perbedaan yang mencolok pada peradaban maupun peranannya dalam sejarah kuno maupun modern
b. Benua Eropa terdiri atas negara-negara maju
c. Benua Eropa terdiri atas negara-negara maju
d. daratan Benua Asia sangat luas sehingga wilayahnya perlu dipecah menjadi dua bagian
11. Sebagian besar bentang alam Eropa terdiri atas ….
a. bukit-bukit
b. dataran rendah
c. dataran tinggi
d. pegunungan
12. Benua terpanjang karena membujur dari kutub utara hingga hampir ke kutub selatan ....
a. Afrika
b. Amerika
c. Asia
d. Eropa
13. Antara Benua Eropa dan Benua Afrika dipisahkan oleh ….
a. Laut Kaspia
b. Laut Merah
c. Selat Bering
d. Laut Tengah
14. Benua Afrika secara geografis terletak di antara dua samudra, yakni Samudra ....
a. Atlalntik dan Pasifik
b. Hindia dan Pasifik
c. Pasifik dan Arktik
d. Atlantik dan Hindia
15. Negara yang menempati satu wilayah benua adalah ....
a. Afrika Selatan
b. Amerika Serika
c. Australia
d. Kanada
16. Tiga iklim di wilayah Australia terdiri dari iklim ....
a. gurun, tripis, dan subtropis
b. sedang, tropis, dan gurun
c. subtropis, sedang, dan dingin
d. tropis, dingin, dan subtropi
17. Penduduk asli Benua Amerika terdiri dari orang ....
a. Aborigin dan Eskimo
b. Atlantis dan Arab
c. Indian dan Eskimo
d. Indian dan Maya
18. Berikut suku-suku bangsa yang mendiami Benua Eropa, kecuali .…
a. suku Alphina
b. suku Melayu
c. suku Nordik
d. suku Slavia
19. Benua di bumi ada yang tidak berpenghuni, yaitu benua ....
a. Atlantik
b. Antartika
c. Asia
d. Artik
20. Penduduk asli benua Australia hampir mirip dengan penduduk papua, yang dikenal dengan sebutan ....
a. Aborigin
b. Alabnian
c. Albiorigion
d. Alborigional
21. Adanya ketidaksesuaian di antara unsur-unsur yang saling berbeda yang dijumpai dalam kehidupan sosial di masyarakat sering menghasilkan suatu pola kehidupan yang tidak sesuai fungsinya bagi kehidupan masyarakat yang bersangkutan. Proses ini merupakan ….
a. diferensiasi sosial
b. integrasi sosial
c. peranan sosial
d. perubahan sosial
22. Untuk mengetahui perubahan sosial yang berlangsung dalam masyarakat, dapat dilakukan dengan melihat ….
a. diferensiasi sosial dalam masyarakat
b. keberhasilan pembangunan fisik masyarakat
c. perbandingan keadaan sebelumnya
d. timbulnya masalah sosial
23. Berikut ini yang merupakan contoh perubahan pada unsur budaya adalah ….
a. kehidupan modern
b. nilai sosial yang mulai luntur
c. norma-norma sosial yang mulai longgar
d. perkembangan bahasa
e. pola perikelakuan yang mengarah pada
24. Contoh perubahan karena lingkungan fisik adalah ….
a. bencana alam
b. pengaruh budaya masyarakat lain
c. peperangan
d. pertentangan dalam masyarakat
25. Perubahan cenderung lebih sukses apabila ….
a. dimulai dengan paksaan
b. dimulai pertukaran pikiran antarwarga
c. menimbulkan ketegangan
d. perubahan menimbulkan terganggunya keseimbangan sosial
26. Salah satu faktor yang menghambat terjadinya perubahan sosial budaya adalah ....
a. orientasi ke depan
b. prasangka terhadap hal-hal baru
c. sistem pelapisan sosial terbuka
d. sistem pendidikan yang maju
27. Perubahan sosial di kota terjadi lebih cepat dibandingkan dengan di desa karena di kota ....
a. cepat menerima pengaruh luar
b. keyakinan agamanya berlainan
c. mobilitas sosial kecil
d. penduduknya homogen
28. Adanya kesadaran dari orang perorangan akan kekurangan dalam kebudayaan merupakan ….
a. ancaman terhadap adanya perubahan
b. pendorong bagi individu untuk mencari penemuan-penemuan baru
c. penghambat adanya perubahan
d. pihak yang dapat menghalangi terjadinya perubahan
29. Perhatikan faktor-faktor perubahan sosial budaya berikut!
(1) Pertumbuhan penduduk
(2) Penemuan-penemuan baru
(3) Konflik
(4) Bencana alam
(5) Amalgamasi
Berdasarkan pernyataan tersebut yang merupakan faktor perubahan sosial internal ditunjukkan pada nomor ....
a. (1), (2), dan (3)
b. (2), (3), dan (4)
c. (3), (4), dan (5)
d. (4), (5), dan (1)
30. Setiap masyarakat bersifat dinamis dan akan selalu mengalami perubahan. Hal ini merupakan ciri perubahan sosial berupa ….
a. perubahan tak dapat dibatasi
b. perubahan yang cepat biasanya mengakibatkan disintegrasi sosial
c. perubahan yang terjadi dalam masyarakat biasanya lebih cepat
d. tak ada satupun masyarakat yang stagnan
31. Budaya Barat yang layak dicontoh misalnya ….
a. budaya gotong royong
b. budaya musyawarah untuk mufakat
c. etos kerja yang sangat tinggi
d. pemakaian obat-obatan terlarang
32. Masuknya kebudayaan Barat ke Indonesia semakin deras. Sikap yang harus dimiliki oleh warga masyarakat yang bijak adalah ....
a. kritis dan selektif
b. menolak mentah-mentah
c. terbuka
d. tertutup
33. Terjaminnya kesempatan yang sama dalam berusaha dan bekerja merupakan gejala modernisasi dan globalisasi di bidang ....
a. agama
b. ekonomi
c. Iptek
d. Politik
34. Sikap hidup kebarat-baratan dengan meniru gaya hidup orang Barat (Eropa dan Amerika) disebut ....
a. individualisme
b. konsumerisme
c. teodonisme
d. westernisasi
35. Penyebab utama arus globalisasi adalah ....
a. berakhirnya perang dingin antarblok Barat dan Timur
b. diciptakannya daerah perdagangan bebas
c. perubahan pada peta politik dunia
d. pesatnya perkembangan teknologi komunikasi
36. Saluran globalisasi yang paling mudah memengaruhi generasi muda adalah melalui ....
a. ekonomi
b. hiburan
c. pergaulan
d. teknologi
37. Salah satu manfaat globalisasi yang paling utama yaitu ....
a. bisa menikmati hidup secara berlebihan
b. efisiensi kerja untuk mendapatkan nilai tambah
c. kemudahan dalam memenuhi kebutuhan hidup
d. dapat mengadopsi suatu gaya hidup kebarat-baratan
38. Dalam globalisasi, sebenarnya tidak ada perbedaan antara masyarakat yang statis dengan yang dinamis sebab yang ada hanyalah ....
a. masyarakat modern tidak puas terhadap sesuatu yang telah dimiliki
b. pandangan hidup masyarakat primitif bersifat statis
c. satu masyarakat bersifat primitif, sedangkan yang lain modern
d. satu masyarakat berubah dengan lambat, sedangkan yang lain berubah dengan cepat
39. Contoh pengaruh globalisasi di bidang teknologi dan informasi yang terjadi di Indonesia adalah ....
a. maraknya makanan asing di Indonesia
b. mobil buatan Jepang membanjiri pasar Indonesia
c. pertandingan sepak bola liga Eropa bisa kita nikmati di Indonesia
d. adanya budaya punk di kalangan remaja
40. Semakin intensifnya pertukaran kebudayaan, didorong oleh adanya kemajuan di bidang ….
a. kebudayaan
b. pelayaran
c. perdagangan
d. teknologi informasi
II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan benar!
1. Sebutkan lima benua yang dapat dihuni manusia!
2. Sebutkan ragam etnis yang terdapat di Benua Afrika!
3. Sebutkan negara-negara bagian di Benua Australia!
4. Sebutkan unsur-unsur sosial dalam masyarakat!
5. Sebutkan karakteristik proses globalisasi!
Untuk mengetahui kunci jawabannya, bisa melihat link di bawah ini:
https://adaladangilmu.blogspot.com/2020/10/kunci-jawaban-penilaian-akhir-semester.html
0 Comments